Sekretaris Pendidikan Sulsel Bukber Bersama dengan IKA dan Dewan Guru SMA Negeri 4 Bantaeng
Bantaeng- Silaturahmi dapat dilakukan di mana saja dan kapan saja. Khusus di momen puasa Ramadan ini, buka bersama menjadi salah satu agenda wajib untuk mempererat tali silaturahmi. Hal itu terlihat dalam acara buka puasa bersama (Bukber) Ikatan Alumni (IKA) SMA Negeri 4 Bantaeng. Berlokasi di tribun alumni SMA Negeri 4 Bantaeng, Jumat (22/4/2022). Kegiatan ini mendapat respon positif dari Ahmad Yani (Ketua Umum IKA smada/smapat) dan alumni lainnya. Mengusung tema Buka Bersama IKA smapat, Bukber ini dihadiri oleh seluruh dewan guru dan staf dan lebih dari 100 alumni mulai dari angkatan sepuh, senior, dan alumni muda, beserta keluarga. Suasana bahagia dan kenangan lama kembali hadir di antara alumni. Sebagaimana tujuan utamanya yaitu mempererat tali silaturahmi, bukber ini juga menjadi wadah untuk saling mengenal antar generasi alumni smapat serta membangun jaringan. Kegiatan ini diisi berbagai aktivitas, seperti ceramah singkat memaknai bulan puasa, sambutan dari ketua Ika, ...