Selamat: SMP Negeri 3 Bantaeng dari Gunung ke Kota Berprestasi pada Lomba MANGGALA IV SMA Negeri 4 Bantaeng

 


Bantaeng-Kegiatan lomba Pramuka Penggalang (Manggala IV 2022) Gugus Depan UPT SMA Negeri 4 Bantaen secara resmi ditutup oleh Ka. Mabigus SMA Negeri 4 Bantaeng yang diwakili oleh Pembina Gugus depan Muhammad Rusli, S Pd., M.Pd yang sekaligus bertindak selaku Pembina upacara penutupan lomba pramuka penggalang ke-IV di Gudep SMA Negeri 4 Bantaeng. Ahad, (06/02/2022).

Kegiatan lomba Pramuka Penggalang ke-IV Gugus Depan SMA Negeri 4 Bantaeng diikuti oleh sejumlah siswa SLTP/MTS untuk tingkat penggalang se-kabupaten Bantaeng, yang berasal dari gudep-gudep pramuka yang ada di wilayah Kabupaten Bantaeng.

Upacara penutupan tersebut dihadiri oleh Pembina Pramuka SMA Negeri 4 Bantaeng, Kepala SMP Negeri 3 Bantaeng, bina damping  SLTP/MTs yang ikut ambil bagian dalam ajang lomba, dan dewan guru/staf tata usaha.

Pembina upacara dalam sambutannya "menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaannya atas partisipasi aktif dari seluruh peserta lomba pramuka ke-IV yang telah mengikuti kegiatan.

Lanjutnya "Prestasi ini diharapkan, jiwa gerakan Pramuka tetap semangat, produktif, inovatif dalam berkarya, dan selalu menjadi generasi muda yang terdepan dalam menjaga negara dan kesatuan".

"Oleh karena itu atas nama Pimpinan UPT SMA Negeri 4 Bantaeng menyampaikan apresiasi atas ide dan pemikiran terselenggaranya lomba Perkemahan Pramuka Penggalang (Manggala) ke IV Se- Kabupaten Bantaeng yang di inisiasi Gugus Depan SMA Negeri 4 Bantaeng. ‌Kegiatan ini sangatlah bermanfaat dan memberikan hal yang positif sehingga memperoleh pemuda yang memiliki moral, mental dan budi pekerti yang bijaksana dan membentuk pemuda yang memiliki jiwa pancasila, setia dan patuh kepada NKRI" tutupnya.

Adapun perolehan medali pada lomba Pramuka Penggalang (Manggala) ke IV 2022 yang keluar sebagai juara umum satu sekaligus pemegang piala bergilir dua tahun berturut-turut adalan SMP Negeri 3 Bantaeng dengan 10 emas, 6 Perak dan 3 Perunggu. Sementara juara umum dua SMP Negeri 1 Bantaeng dengan 5 emas, 6 Perak, 4 Perunggu dan juara umum Tiga MTs Ma'arif Tumbel Gani Bantaeng dengan 1 Emas, 6 perak, 5 Perunggu.

SMA Negeri 4 Bantaeng jaya

#UchySmapat#

Comments

Popular posts from this blog

Selamat! Paskibra SMA Negeri 4 Bantaeng Meloloskan 24 Orang di Tingkat Kabupaten dan 1 Orang di tingkat Provinsi

Keren !!! Siswa SMA Negeri 4 Bantaeng Menjadi Delegasi Sulawesi Selatan pada Forum Pelajar Indonesia ke - 13 di Jakarta

Ekskul Refleksi SMA Negeri 4 Banteng Got Talent Bersastra di Buka Pengawas Bina