Keluarga Besar SMA Negeri 4 Bantaeng Mengusung Tema: Kuatkan Aqidah, Memantapkan Ibadah Untuk Meningkatkan Iman dan Taqwa di bulan Suci Ramadhan.
Bantaeng- Menyambut datangnya bulan Ramadan juga menjadi salah satu tanda keimanan sebagai seorang Muslim. Tak terasa beberapa hari lagi kita akan menyambut bulan yang penuh berkah ini. Keluarga besar SMA Negeri 4 Bantaeng mengadakan taklim dalam rangka memasuki bulan suci Ramadhan yang bertempat di Aula SMA Negeri 4 Bantaeng, Kamis (31/3/2022). "Dalam rangka memasuki bulan ramadhan mari kita banyak berlatih untuk berpuasa dengan puasa-puasa Sunnah. Momentum dalam melaksanakan puasa ramadhan untuk memaksimalkan mengajar kepada Peserta didik dengan memperbanyak belajar agama." Ajak Syafruddin, S.Pd., M.M. Lanjutnya "Setiap hari diawal pelajaran dimulai tadarus Al-Qur'an bersama, sekaligus menghafal surah-surah pendek. Setiap guru mengambil bagian pada pendampingan kepada peserta didik tentang ibadah diantaranya tahara, shalat, dan tata cara mengurus jenazah." 'Tugas setiap peserta didik selama libur ramadhan antara tanggal 4-8 April adalah membuat video pe...